7upasia.net

Manchester United terus berburu pemain di bursa transfer musim panas ini. Ditinggal sejumlah strikernya , membuat Setan Merah gencar mencari striker baru papan atas Eropa.

MU baru saja resmi mendatangkan gelandang senior Jerman Bastian Schweinsteiger dari Bayern Munich dan Morgan Schneiderlin dari Southampton. Namun tambahan dua pemain belum memuaskan manajer MU , Louis van Gaal.

Dilansir Daily Telegraph , Selasa 14 Juli 2015 , Van Gaal saat ini mengincar mesin gol Bayern Munich Robert Lewandowski. Striker internasional Polandia itu kabarnya berada di daftar teratas incaran Van Gaal.

Lewandowski mengkoleksi 17 gol musim lalu bersama Bayern. Mantan pemain Borussia Dortmund itu pun dianggap salah satu pemain kunci sukes Bayern musim lalu mempertahankan gelar juara Bundesliga.

Perekrutan Lewandowski bakal mengisi lini depan MU yang ‘kosong’ ditinggal para pemainnya. Lini depan MU kini hanya dihuni Wayne Rooney. Sementara Radamel Falcao dan Robin van Persie sudah pindah. Chicharito juga berpotensi dijual.

Untuk mengamankan kesepakatan ini , manajemen MU diyakini sudah menyiapkan dana segar hingga £45 juta. Hanya saja , beberapa hari lalu , kubu Bayern sudah menegaskan tidak akan menjual pemainnya lagi ke MU , setelah Schweinsteiger.

Incoming search terms:


Source: 7upAsia