7upasia.net

berita7up.com – Dua gol dari bomber Napoli, Gonzalo Higuain, saat melawan Genoa membuat perburuan Scudetto musim ini masih terbuka. Partenopei sukses menekuk Genoa 3-1 di San Paolo, Minggu 20 Maret 2016 (Senin dini hari WIB).

Hasil tersebut membuat Napoli menjaga jarak dengan Juventus yang ada di puncak klasemen. Tim asal Naples ini mengumpulkan 67 poin dari 30 pertandingan, tertinggal 3 poin dari Bianconeri.

Higuain yakin bisa membawa timnya merebut Scudetto, untuk kali pertama sejak musim 1989/90. Delapan laga tersisa dianggap mantan pemain Real Madrid ini sebagai final.

“Ini merupakan pertandingan yang sulit untuk kami. Namun, ini adalah tiga poin yang penting. Sekarang, kami bisa terus bermimpi,” ujar Higuain seperti dilansir Sky Sport Italia.

“Sekarang ada 8 pertandingan final di depan kami. Kami harus melakukan segalanya dan membuat Scudetto bisa terwujud,” tegas pemain internasional Argentina ini.

Higuain tercatat sebagai top scorer Serie A dengan 29 gol.Pemain kelahiran Prancis ini juga tercatat sebagai bomber tertajam di 5 liga top Eropa, mengungguli megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo (28 gol).

Higuain juga mendekati rekor legenda AC Milan, Gunnar Nordahl. Dia hanya butuh 6 gol lagi, untuk menyamai rekor gol Nordahl di musim 1949/50.


Source: 7upAsia