7upasia.net

Zlatan Ibrahimovic memberi sinyal ancaman kepada bomber Everton, Romelu Lukaku. Bukan ancaman negatif, melainkan usaha Ibrahimovic untuk memburu koleksi gol Lukaku di pentas Premier League 2016-2017.

Zlatan Ibrahimovic dan Romelu Lukaku menjadi atensi utama publik pecinta Liga Inggris akhir pekan kemarin. Keduanya menunjukkan diri sebagai bomber kelas wahid. Zlatan Ibrahimovic mencetak satu gol dan satu assist saat Manchester United menang atas Sunderland.

Zlatan Ibrahimovic mencetak gol pada menit ke-30. Gol tersebut menjadi pembuka keunggulan Manchester United, yang menang dengan skor 3-0. Dua gol lahir via Henrikh Mkhitaryan (46′) dan Marcus Rashford (89′).

Satu gol tambahan tersebut membuat Zlatan Ibrahimovic mengoleksi 17 gol. Kesuburan ibrahimovic bakal menjadi ancaman bagi Romelu Lukaku. Nama terakhir menang dua gol saat membawa Everton membekap sang juara bertahan, Leicester City, dengan skor 4-2.

Dua gol Lukaku lahir pada menit ke-23 dan 57. Sepasang gol lain berasal dari aksi Tom Davies (1′) dan Phil Jagielka (41′). Sedangkan gol-gol balasan Leicester City dicetak Islam Slimani (4′) dan arc Albrighton (10′).

Bagi Lukaku, dua gol tersebut membuatnya mengoleksi 23 gol. Uniknya, jumlah tersebut lebih banyak dibanding total gol yang dihasilkan Middlesbrough sepanjang musim ini. Tak hanya itu, Lukaku mampu mencetak gol pada tujuh laga beruntun di Stadion Goodison Park. Total, ia menyumbang 11 gol di markas The Toffees tersebut.

Performa Lukaku menjadi simbol ketajaman Everton. Sejak awal tahun 2017, Everton sudah mencetak 26 gol dalam 7 pertandingan. Fakta tersebut melebihi pencapaian tahun lalu yakni 25 gol pada 18 partai.

Saat ini Romelu Lukaku menjadi top skorer sementara Premier League musim ini. Namun, ancaman Lukaku tak hanya Zlatan ibrahimovic. Harry Kane (19 gol/Tottenham Hotspur) dan Alexis Sanchez (18 gol/Arsenal), selalu menjadi pemburu posisi Lukaku.

Berikut ini daftar top skor sementara Premier League 2016-2017:

23 gol: Romelu Lukaku (Everton)
19 gol: Harry Kane (Tottenham Hotspur)
18 gol: Alexis Sánchez (Arsenal)
17 gol: Diego Costa (Chelsea), Zlatan Ibrahimovic (Manchester United)
16 gol: Sergio Agüero (Manchester City), Dele Alli (Tottenham Hotspur)
14 gol: Jermain Defoe (Sunderland), Eden Hazard (Chelsea)
13 gol: Joshua King (AFC Bournemouth), Sadio Mane (Liverpool)


Source: Berit7