www.bola7up.com – Kapten Manchester United Wayne Rooney mengklaim sudah dijanjikan manajer Louis van Gaal untuk ditempatkan sebagai striker tunggal di musim 2015/16.
Sejauh ini, United sudah mendapatkan servis Matteo Darmian, Bastian Schweinsteiger, Morgan Schneiderlin, dan Memphis Depay namun mereka belum juga mencari pengganti Radamel Falcao atau Robin van Persie yang meninggalkan Old Trafford.
Hal tersebut menjadi pertanda kuat bahwa United bakal menempatkan ujung tombak tunggal di lini depan dalam diri Rooney yang musim lalu kerap dimainkan Van Gaal sebagai gelandang tengah.
“Seperti yang sudah saya bilang, posisi terbaik saya adalah striker. Saya suka berada di kotak penalti,” ujar Rooney kepada Daily Telegraph, Senin (20/7).
“Saya pernah ditempatkan sebagai striker tunggal dalam dua musim dan itu menjadi musim terbaik saya dalam hal catatan gol. Itulah seharusnya manajer melihat posisi terbaik saya. Semoga saya bisa tampil baik di banyak laga dan membayar kepercayaan manajer dengan torehan gol.”
“Semuanya tergantung saya. Jika saya menjadi striker tunggal lagi di musim depan, saya yakin bisa menghadirkan banyak gol. Itulah posisi yang saya sukai dan yang akan saya mainkan di musim depan,” imbuh penyerang berusia 29 tahun ini.
Source: 7upAsia