Skandal Pengaturan Skor Mengganggu Barcelona
Kemenangan Barcelona B atas CD Eldense dengan skor 12-0 akan diselidiki oleh LFP atas adanya indikasi pengaturan skor, janji Presiden LFP Javier Tebas.
Kemenangan besar yang terjadi pada Sabtu (01/04) malam WIB di Mini Estadi itu, cukup fenomenal dengan delapan gol tercipta di babak pertama dan empat gol kemudian di paruh kedua.
Tidak lama kemudian Eldense mengumumkan telah menghentikan segala aktivitas olahraga dan kehilangan konsorsium investor asal Italia, serta tidak akan melanjutkan sisa kompetisi.
Akan tetapi kemenangan tim cadangan Barca atau Barcelona B itu membuat banyak pihak sedikit ragu, meskipun Eldense berada di posisi juru kunci di klasemen sementara divisi Segunda B grup III.
Pengakuan pun dilontarkan oleh striker Eldense, Chiekh Saad yang berkata bahwa empat rekannya terlibat pengaturan skor dan membuat suasana timnya keruh.
Melihat adanya kejanggalan, Javier Tebas langsung memerintahkan bawahannya untuk melakukan investigasi.
“Kami akan mempelajarinya sebab direksi Eldense meminta kami untuk melakukannya dan hasil di babak pertama sangat luar biasa,” ujar Tebas, Senin (03/04) waktu setempat.
“Kami akan melakukan investigasi karena ada beberapa masalah jaminan dengan grup investasi asal Italia yang mengindikasikan adanya campur tangan ring perjudian internasional dengan pengaturan skor.”
Sementara itu juru bicara konsorsium investasi, Jose Miguel Esquembre mengatakan bahwa pihaknya tidak terlibat dan menyerahkan segala urusan kepada pelatih.
“Direksi tidak mempunyai kapasitas untuk menghentikan segala aktivitas CD Eldense. Pelatih sudah melakuan pertemuan dengan para pemain untuk menjelaskan situasi terkini dan mempersiapkan paruh terakhir kompetisi.”
Kabarnya salah satu direksi Eldense, David Aguilar bahkan sudah mengajukan laporan resmi kepada pihak kepolisian untuk melakukan investigasi atas kecurigaan adanya pengaturan skor.
Source: Berit7