Ronaldinho Kembali Berkostum Barcelona dan Dikontrak Selama 10 Tahun

Barcelona memberi kejutan pada akhir bursa tranfer musim dingin tahun 2017. Barcelona mendatangkan Ronaldinho dengan status ‘kontrak’.

Seperti dirilis situs resmi klub, Ronaldinho kembali ke tim yang pernah membesarkan namanya tersebut dengan tugas khusus. Ronaldinho menjadi Duta Besar Barcelona untuk beragam program yang diselenggarakan tim asal Catalunya tersebut, termasuk kegiatan sosial, promosi maupun akademi sepak bola.

Kembali ke Barcelona, membuat Ronaldinho tak sabar ingin memberikan ‘sentuhan’. Ronaldinho pernah menjadi bagian Barcelona dengan catatan 198 penampilan, 91 gol dan 52 assist, pada semua level pertarungan Barcelona.

Secara khusus, Ronaldinho melakukan 145 pertandingan di level La Liga, dengan 70 gol, 38 assist, 25 kartu kuning dan sekali kartu merah langsung. Total, ia mengumpulkan 12.186 menit pertandingan di Liga Spanyol.

“Saya sangat bangga diundang untuk membantu Barcelona agar lebih terkenal di muka bumi ini. Sungguh, saya sangat emosional saat kembali ke rumah, dan saya tak bisa berkomentar apa-apa,” kata Ronaldinho.

Ronaldinho menjadi bagian dari perpanjangan tangan Barcelona dalam mewakili institusi pada banyak event sepanjang kontrak kerja. Ronaldinho bergabung dengan proyek bernama “The Legends”. Proyek tersebut berisi para mantan pemain Barcelona, yang memiliki tugas khusus masing-masing, namun masih berhubungan dengan visi Barcelona, terutama di bidang akademi sepak bola junior.

Ronaldinho mengaku tak menyangka bisa bekerja sama lagi dengan Barcelona. Maklum, setelah pergi dari Barcelona ke AC Milan, ia tak memiliki pikiran kembali ‘berkostum’ Barcelona.

“Saya berjanji akan membuat sejarah lagi, dan saya pikir bekerja sama secara tim akan memudahkan langkah menjadikan Barcelona semakin berkibar di seluruh dunia,” tegas Ronaldinho. Manajemen Barcelona belum mengungkapkan apa saja dan di mana agenda perdana Ronaldinho.


Source: Berit7