www.bola7up.com – Di posisi mana Paul Pogba bermain musim depan untuk Juventus masih belum dipastikan. Diungkapkan Massimiliano Allegri, mungkin ada peran baru dijalankannya.
Di musim lalu, Pogba lebih dimaksimalkan sebagai gelandang tengah dengan fokus menyerang, dengan Andrea Pirlo sebagai penyeimbang dan playmaker dari posisi gelandang bertahan.
Dengan Pirlo hengkang, pun demikian dengan Arturo Vidal, Pogba dispekulasikan akan ditarik sedikit ke belakang dengan menjalankan peran yang berbeda.
Diungkapkan Allegri, setelah melihat hasil eksperimennya dengan menempatkan Pogba di posisi Pirlo, masih akan diputuskan peran yang pas untuk pemain Prancisnya itu.
“Paul bermain di posisi Pirlo hari ini, tapi ia bisa saja memainkan peran tersebut dalam beberapa tahun,” kata Allegri seusai laga uji coba melawan Juventus B.
“Masih banyak waktu untuk itu. Ia bisa bermain di belakang striker, meski masih harus beradaptasi.”
“Saya pikir posisi trequartista bukan peran yang biasa, pemain yang bisa memecah taktik lawan,” tandasnya.
Source: 7upAsia