7upasia.net

www.bola7up.com  –

Persib Bandung menyadari masih membutuhkan kekuatan tambahan untuk mengikuti Piala Presiden 2015. Maka itu, mereka memanggil kembali dua pemain asing andalan di Indonesia Super League (ISL) 2015, yakni Makan Konate dan Vladimir Vujovic.

Sebelumnya, kedua pemain itu memilih untuk pulang kampung ke negara masing-masing. Bahkan, Vujovic sudah resmi memutuskan kontraknya dengan tim Maung Bandung sebelum bertolak ke Montenegro.

“Mudah-mudahan dalam waktu dekat bisa datang, mungkin sebelum tanggal 2 September nanti,” kata Umuh Muchtar, manajer Persib seperti dikutip laman resmi klub.

Di samping itu, Umuh mengungkapkan Persib akan berburu pemain lainnya untuk menambal kekurangan yang ada. “Sudah jelas harus nambah, saya lihat kedodoran depan sama belakang, pelatih harus cepat bergerak. Tapi saya serahkan kepada pelatih, kita diskusikan dulu,” ujarnya.

Pada Piala Presiden, Persib bertindak sebagai tuan rumah grup A. Pada grup itu mereka tergabung bersama Persebaya Surabaya, Persiba Balikpapan, dan Martapura FC. Skuat asuhan Djadjang Nurdjaman akan melakoni laga perdana melawan Persiba di Stadion Si Jalak Harupat, 2 September nanti.


Source: 7upAsia