www.bola7up.com – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Imam Nahrawi, menegaskan ingin kembali menghidupkan sepakbola Indonesia. Namun, dia tak ingin sepakbola itu hanya sekadar berjalan.
“Kalau Menpora hanya sekadar ingin melihat sepakbola berjalan seperti kemarin, urusan selesai. Tapi kita semua ingin sepakbola menjadi solusi dan alat pemersatu bangsa yang dijalankan dengan sportivitas tinggi, serta hak-hak pemain dipenuhi,” kata Imam, dalam sambutannya di acara penutupan penyegaran perangkat pertandingan untuk Piala Kemerdekaan di Cibubur, Kamis (9/7), dilansir laman Kemenpora.
Di sisi lain, Imam juga mengatakan perangkat pertandingan merupakan ujung tombak dari sportivitas pertandingan. “Yang hadir ini pasti orang pemberani dan tidak takut intimidasi,” tegasnya.
“Jadilah pengadil yang adil, membawa harkat dan martabat bangsa. Saya sangat berterimakasih atas segala ketulusan para bapak,” tambah politisi asal Partai Kebangkitan Bangsa itu.
Sementara itu, dilaporkan dalam acara penyegaran itu dilaporkan diikuti 44 pengawas pertandingan dan 158 wasit, serta asisten wasit. “Semuanya memiliki lisensi nasional C1. Materi yang disampaikan instruktur mengacu pada standar FIFA terbaru,” ucap Daryanto, koordinator acara yang juga mantan wasit FIFA dan PSSI.
Pada acara ini pun dilakukan pembacaan dan penandatanganan Pakta Integritas oleh seluruh perangkat pertandingan, dan disaksikan langsung oleh Menpora. Turnamen Piala Kemerdekaan direncanakan bakal dimulai, 1 Agustus nanti.
Source: 7upAsia