berita7up.com – Performa buruk Chelsea musim ini membuat posisi Jose Mourinho di ujung tanduk. Bahkan, jajaran direksi The Blues diklaim telah melakukan rapat darurat untuk menentukan masa depan manajer asal Portugal tersebut.
Jika Mourinho pada akhirnya didepak oleh Chelsea, siapakah yang mampu membangkitkan klub London yang terdampar di peringkat ke-16 itu?
Berikut adalah beberapa kandidat manajer The Blues, jika pemilik Chelsea, Roman Abramovich, memutuskan untuk kembali mendepak Mourinho, seperti yang pernah ia lakukan, 2007 lalu.
1. Carlo Ancelotti
Berstatus tanpa klub dan pernah mengangani skuat The Blues, Ancelotti merupakan kandidat kuat untuk mengisi kursi manajerial Chelsea, jika Mourinho dipecat.
Tak hanya itu, Don Carlo juga sempat mengutarakan ketertarikannya untuk kembali merasakan atmosfer kompetisi Liga Primer dan tak menutup kembali peluang menangani The Blues.
Satu penghalang bagi Roman Abramovich adalah Ancelotti telah menegaskan bahwa ia tak ingin melatih di pertengahan musim.
2. Diego Simeone
Menjadi salah satu manajer yang menarik perhatian publik Eropa usai membawa Atletico Madrid merusak dominasi Real Madrid-Barcelona, 2014 lalu, Simeone juga merupakan nama yang rutin dihubungkan dengan The Blues.
Kendati menjadi pertanyaan apakah Atletico akan begitu saja membiarkan Simeone pergi, sudah menjadi rahasia umum manajer asal Argentina itu ingin merasakan kompetisi elite Inggris.
3. Pep Guardiola
Menjelang berakhirnya kontrak arsitek Bayern Munich pada akhir musim nanti, Guardiola merupakan nama yang akan selalu dihubungkan dengan klub-klub besar Eropa.
Namun, The Blues harus menunggu hingga pekan depan untuk melihat apakah mantan pelatih Barcelona itu akan meninggalkan Munich. Selain itu, Chelsea juga akan bersaing dengan ManUtd dan ManCity yang dikabarkan turut mengincar tandatangan Guardiola.
4. Juande Ramos
Nama Ramos mungkin merupakan kejutan bagi publik Stamford Bridge. Manajer asal Spanyol itu juga sudah tak asing dengan kompetisi Liga Primer lantaran pernah menangani Tottenham Hotspur.
Peluang Ramos menangani The Blues juga semakin diperbesar dengan fakta dirinya saat ini sedang menganggur, sejak terakhir kali menangani klub Ukraina, Dnipro Dnipropetrovsk, Mei 2014 lalu.
5. Antonio Conte
Nama arsitek Juventus itu baru-baru ini dihubungkan dengan Chelsea oleh media Italia, La Gazzetta dello Sport, sebagai salah satu kandidat utama pengganti Mourinho.
Menghabiskan seluruh kariernya –sebagai pemain dan manajer– di Italia, nama Conte diprediksi hanya akan menjadi opsi terakhir direksi Chelsea untuk menggantikan Mourinho.
Source: 7upAsia