Kini Wayne Rooney Harus Mulai Terbiasa Jadi Pemain Cadangan MU

Kapten Manchester United, Wayne Rooney mengatakan memang harus mulai terbiasa menjadi pemain cadangan mengingat usianya yang akan menginjak 31 tahun. Namun ia akan berusaha memberikan yang terbaik ketika diberikan kesempatan.

Ketika menjalani pertandingan lawan Liverpool kemarin, Rooney kembali turun sebagai pemain cadangan. Ini merupakan keempat kalinya secara beruntung bagi sang kapten menjadi pemain cadangan. Sementara itu, di laga terakhir timnas Inggris, Rooney juga tak masuk sebagai starter.

Rooney tak bisa mengelak bahwa dirinya merasa kecewa dengan situasi ini. Pasalnya ia masih merasa mampu bermain di setiap pertandingan.

“Saya merasa masih bisa bermain dalam setiap laga tapi saya harus menghormati keputusan pelatih. Saya akan siap ketika dibutuhkan,” tutur Rooney usai pertandingan lawan Liverpool.

“Pekan depan saya berusia 31 tahun. Saya masih punya untuk diberikan dalam sepakbola,” sambungnya.

Rooney menyatakan fase ini bukan yang terberat dalam kariernya. Namun ia merasa harus bisa beradaptasi.

“Ini bukan ujian paling berat. Ini hanya sepakbola. Saya sudah pernah memulai sepanjang karier saya, ini adalah tantangan baru, periode baru,” terangnya.


Source: Berit7