Juventus Akui Transfer Paulo Dybala Adalah Perjudian

berita7up.com – Juventus memutuskan untuk membeli Paulo Dybala pada bursa transfer musim panas lalu. Juve harus membayar total 40 juta euro kepada Palermo untuk jasa penyerang asal Argentina itu.

Juve harus bersaing dengan banyak klub lain untuk mengamankan tanda tangan Dybala. Dengan harga yang tinggi, transfer itu diakui sebagai perjudian besar. Hal itu disampaikan oleh Direktur Umum Juve, Giuseppe Marotta.

“Pembelian Dybala adalah keputusan yang dipertimbangkan, tapi juga memiliki resiko besar. Kami tahu sudah memiliki talenta yang sangat penting. Dybala akan menjadi perwakilan masa depan Juventus,” terang Marotta kepada GR Parlamento.

Untungnya, Dybala tak butuh waktu lama untuk menunjukkan kemampuannya. Dari awal, Dybala sudah langsung memberikan kontribusi besar kepada Juve.

“Pindah dari Palermo menuju Juve adalah lompatan besar. Dybala sudah menjalaninya dengan cara terbaik. Dybala masih bisa lebih hebat lagi, dia adalah salah satu pemain terbaik. Kami tak pernah terpikir untuk menjualnya.”


Source: 7upAsia