Jadwal Serie A 2017-2018, Tidak Ada Libur Musim Dingin

Liga Serie A secara resmi mengumumkan jadwal untuk musim depan. Berbeda dari biasanya, pada kompetisi mendatang tidak akan ada libur musim dingin.

Diyakini salah satu pertimbangan adalan keinginan pelatih timnas, Giampiero Ventura, agar kompetisi musim depan selesai lebih cepat. Dia ingin memiliki waktu lebih untuk mempersiapkan tim ke Piala Dunia 2018 yang digelar pertengahan Juni tahun depan.

Dilansir Football Italia, pihak lega pun memastikan kompetisi dimulai pada 20 Agustus 2017 dan berakhir pada 20 Mei 2018. Sedangkan final Coppa Italia digelar 9 Mei, agar tidak bentrok dengan partai puncak Liga Champions.

Pertandingan tengah pekan akan digelar tiga kali, pada September, Oktober dan April. Yang menarik adalah dihapuskannya libur musim dingin. Rehat awal tahun hanya akan dilakukan selama sepakan pada 14 Januari 2018.

Untuk kalender internasional adalah pada September, Oktober, November dan Maret. Sedangkan partai Piala Super Italia yang mempertemukan Juventus dengan Lazio, digelar pada 13 Agustus 2017, di Stadion Olimpico Roma.


Source: Berit7