Jakarta — FIFA resmi memilih Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021 setelah memenangi bidding dalam pengumuman yang berlangsung di Shanghai, China, Kamis (24/10).
Kepastian Indonesia terpilih menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021 diungkapkan PSSI melalui akun Twitter resmi organisasi.
“Alhamdulillah. Astungkara. Puji Tuhan. Indonesia resmi terpilih menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021,” tulis PSSI melalui Twitter.
Indonesia berhasil mengalahkan Peru, Brasil, dan tiga negara Timur Tengah yang menjadi tuan rumah bersama: Bahrain, Arab Saudi, dan Uni Emirat Arab, untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.
Ini adalah kali pertama Indonesia menjadi tuan rumah turnamen resmi FIFA. Sebelumnya, turnamen besar yang pernah digelar Indonesia adalah Piala Asia 2007 bersama Thailand, Malaysia, dan Vietnam.
Total akan ada 24 negara yang tampil di Piala Dunia U-20 2021, termasuk Indonesia sebagai tuan rumah. Ukraina merupakan juara bertahan Piala Dunia U-20 setelah tahun ini mengalahkan Korea Selatan di final.
Sementara negara tersukses di Piala Dunia U-20 adalah Argentina yang berhasil mengoleksi enam gelar.
The post Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Indonesia Dapat Ucapan Dari Presiden FIFA appeared first on Berita Sepak Bola Terpercaya.
Source: Berit7