Jacksen F Tiago Akan Kembali Lagi ke Indonesia dan Latih Klub Berinisial P
Jacksen F Tiago mengaku telah didekati sejumlah klub yang berlaga di kompetisi Indonesia. Menurut eks Pelatih Persipura Jayapura ini, salah satu klub yang telah berkomunikasi dengannya berinisial P.
“Ada beberapa tim yang sudah menawari,” ujar Jacko, sapaan karib Jacksen.
“Salah satunya berinisial P. Yang pasti, kita akan pertimbangkan semuanya,” sambung pelatih asal Brasil tersebut.
Menurut Jacko, peluangnya kembali melatih di Indonesia terbuka lebar. Pasalnya, ia suka iklim sepakbola Indonesia yang sangat kompetitif.
“Selama di Indonesia, saya selalu kompetitif dalam segala sesuatu yang saya kerjakan,” tutur pelatih berusia 48 tahun tersebut.
Di kompetisi Indonesia, Jacksen sendiri terakhir menangani Persipura mulai 2008-2014 lalu. Usai meninggalkan Indonesia, pelatih kelahiran Rio de Janeiro ini menangani Penang FA.
Saat ini, seusai kontraknya di klub negara jiran itu habis, Jacksen mendapat kepercayaan menjadi pelatih kepala Tim Danone Indonesia ke Danone National Cup 2016. Ia akan mendampingi SSB Salfas Soccer ke Putaran Final Dunia di Stade de France Prancis.
Lebih lanjut, Jacko menegaskan tak ada masalah semisal ada pinangan dari klub-klub lamanya. Menurutnya, tak ada pantangan apapun darinya sebagai pelatih dalam memilih klub tempatnya meniti karir.
“Bisa saja saya ke manapun. Selama ada tawaran jadi pelatih saya siap. Kalau jadi pemain, pasti saya akan tolak,” tandasnya sembari tertawa.
Source: Berit7