Ini Daftar Striker Incaran The Reds Liverpool untuk Musim 2017-2018
Lini serang menjadi lini yang paling krusial dalam sepak bola. Semua klub bergantung kepada lini ini untuk bisa menghasilkan gol ke gawang lawan. Ketika musim 2016-17 dimulai, lini serang Liverpool menjadi sorotan karena dianggap tidak mampu bersaing dengan klub top Inggris lainnya.
Pada bursa transfer musim panas 2016-17, Liverpool mendatangkan Sadio Mane dari Southampton. Pemain berkebangsaan Senegal tersebut berposisi asli sebagai winger, sehingga dianggap tidak memberi solusi terhadap lini depan Liverpool.
Saat ini, Liverpool memiliki tiga orang striker murni, yaitu Daniel Sturridge, Danny Ings dan Divock Origi. Namun ketiga pemain tersebut tidak menampilkan performa optimalnya karena gangguan cedera.
Ings dipastikan tidak bisa tampil hingga akhir musim karena cedera lutut, sedangkan Sturridge sering keluar masuk ruang perawatan karena beragam cedera. Sementara itu, Origi masih kesulitan untuk tampil konsisten.
Pada akhirnya, Jurgen Klopp memutuskan untuk menunjuk Roberto Firmino untuk menempati posisi ujung tombak. Meskipun bukan posisi aslinya, Firmino mampu menjalankan perannya dengan baik dan sudah mengoleksi sembilan gol dari 26 penampilan.
Walaupun minim memainkan striker murni, Liverpool tercatat sebagai tim yang paling subur di Premier League saat ini. Hingga pekan ke-27, The Reds sudah membukukan 58 gol.
Fakta tersebut menyimpulkan kalau Klopp memiliki kemampuan untuk mengoptimalkan tim yang ia miliki. Kehadiran striker murni tentunya bisa membuat The Reds tampil lebih garang dan memperbesar peluang mereka untuk bersaing di papan atas Premier League.
Untuk musim mendatang, Liverpool sudah merencanakan untuk mendatangkan striker baru agar membuat lini depan mereka menjadi lebih menakutkan.
Berikut ini adalah lima striker yang masuk dalam daftar incaran Liverpool pada bursa transfer musim panas 2017:
Alexandre Lacazette
Alexandre Lacazette sudah dikaitkan dengan Premier League sejak 2015. Striker berusia 25 tahun tersebut merupakan striker utama Olympique Lyon. Sejak musim 2014-2015, Lacazette selalu menembus 20 gol.
Pada musim 2016-17, Lacazette sudah mengoleksi 22 gol dari 23 pertandingan di Ligue 1 Prancis. Sang pemain memiliki peluang besar hijrah ke Premier League pada bursa transfer mendatang untuk mencari tantangan baru setelah menembus skuat senior Lyon pada 2010.
Liverpool diprediksi akan bersaing dengan Arsenal untuk mendatangkan Lacazette dari Lyon. Menurut situs Transfermarkt, Lacazette memiliki banderol mencapai 40 juta euro (Rp 564,8 miliar).
Andrea Belotti
Andrea Belotti sedang menjadi sorotan karena penampilan istimewanya bersama Torino pada musim 2016-17. Striker berusia 23 tahun tersebut sudah dikaitkan dengan beberapa klub dari Inggris, yaitu Manchester City, Arsenal dan Chelsea.
Pemain berjuluk Il Gallo tersebut sudah menyumbang 22 gol dari 24 penampilan bersama Torino di kompetisi Serie A. Terakhir, ia menyumbang tiga gol ketika Torino berhadapan dengan Palermo pada pekan ke-27 Serie A.
Liverpool yang ditangani Jurgen Klopp dinilai sebagai tempat yang cocok bagi Belotti untuk melanjutkan karier jika ia memutuskan hijrah ke Inggris. Kemampuan Klopp dalam memoles para pemain muda sudah terbukti dan hal tersebut bisa membuat Belotti menjadi striker yang lebih komplet.
Namun, Torino tidak akan melepas sang striker dengan harga yang murah. Presiden Torino, Urbano Cairo, sesumbar mengatakan kalau Belotti memiliki harga jual mencapai 130 juta poundsterling (Rp 2,12 triliun).
Jamie Vardy
Peluang Liverpool untuk mendatangkan Jamie Vardy cukup terbuka dengan catatan Leicester City tergusur ke Divisi Championship pada musim mendatang. Vardy mengalami penurunan performa pada musim 2016-17 setelah mampu menjadi inspirasi klub untuk menjadi juara Premier League pada musim 2015-16.
Vardy merupakan striker Inggris yang kualitasnya tidak diragukan. Sang pemain dinilai tidak akan mengalami kesulitan untuk beradaptasi dengan strategi yang diterapkan Jurgen Klopp.
Vardy adalah tipe striker pekerja keras yang tidak enggan untuk mencari bola secara mandiri. Selain itu, Vardy juga memiliki kecepatan yang membuatnya unggul dalam mengejar umpan-umpan terobosan.
Hingga pekan ke-27 Premier League, Vardy baru mengoleksi tujuh gol dari 24 penampilan. Pemain berusia 30 tahun tersebut memiliki banderol harga sekitar 13 juta poundsterling (Rp 212,17 miliar).
Pierre-Emerick Aubameyang
Pierre-Emeric Aubameyang memiliki peluang untuk bereuni dengan Jurgen Klopp jika mau menerima pinangan Liverpool. Kualitas sang striker sudah tidak diragukan karena ia sudah masuk dalam bidikan Real Madrid dan Manchester City.
Pencapaian Borussia Dortmund yang mengalami penurunan pada beberapa musim terakhir membuka peluang Aubameyang untuk meninggalkan klub tersebut. Pemain asal Gabon tersebut ingin bergabung dengan klub yang memiliki peluang besar untuk meraih prestasi.
Aubameyang sudah mengoleksi 21 gol dari 21 penampilan untuk Dortmund di kompetisi Bundesliga pada musim 2016-17. Saat ini, Aubameyang diperkirakan memiliki harga jual mencapai 65 juta euro (Rp 917,55 miliar).
Jermain Defoe
Jermain Defoe menjadi alternatif yang realistis bagi Liverpool jika mereka menginginkan striker yang berpengalaman di Premier League. Saat ini, Defoe sedang berjuang untuk menyelamatkan Sunderland dari ancaman degradasi.
Walaupun sudah berusia 34 tahun, Defoe masih bisa menunjukkan performa yang konsisten dan didukung kondisi fisik yang masih bagus. Hingga pekan ke-27 Premier League, Defoe sudah menyumbang 14 gol untuk Sunderland.
Liverpool memiliki peluang yang cukup besar untuk membawa Defoe ke Anfield jika Sunderland terdegradasi.
Source: Berit7