Para pemain Manchester City kehilangan kendali saat bertarung melawan Chelsea di Stadion Etihad, Sabtu (3/12). Dua pemain mereka, Sergio Aguero dan Fernandinho mengamuk jelang akhir laga usai City tertinggal 1-2.
Aguero tampak berbuat kasar kepada bek Chelsea, David Luiz, sementara Fernandinho terlibat friksi dengan gelandang the Blues, Cecs Fabregas. Baik Aguero dan Fernandinho pun harus rela menerima kartu merah.
Hanya bemain dengan sembilan pemain, City pun harus rela kembali kebobolan dan mengakhiri laga dengan skor 1-3 untuk kemenangan tim tamu. Sebagai pelatih City, Josep Guardiola memohon maaf atas perilaku dua pemainnya ini.
“Saya ingin meminta maaf,” kata dia dikutip dari the Guardian, Ahad (4/12).
Meski demikian, Guardiola merasa keputusan wasit yang memberikan kartu merah kepada dua pemainnya pun layak disorot. Misalnya dalam kejadian yang melibatkan Aguero dan Luiz. Menurut eks pelatih Barcelona ini, pelanggaran yang membuat Aguero dikeluarkan sebenarnya murni tabrakan.
“Baik Luiz dan Aguero, keduanya pemain yang kuat, tapi Luiz jatuh dan Aguero ada di situ, saya pikir tak ada sentuhan yang intens,” kata Guardiola.
Source: Berit7