Eden Hazard Layak Sebagai Pemain Paling Ditakuti di Liga Primer Inggris musim ini
Mantan pemain Arsenal, Martin Keown, mendapuk penyerang Chelsea, Eden Hazard, sebagai pemain paling ditakuti di Liga Primer Inggris musim ini. Menurut dia, tajamnya performa Diego Costa karena ditopang oleh Hazard.
Dalam kolomnya di laman Daily Mail, Keown menuliskan Hazard berhasil mengubah performanya ketimbang musim lalu saat dia tampil buruk. Hazard, menurut dia, saat ini bermain sangat efektif dengan kecepatan yang dimilikinya dan tak terlalu lama menguasai bola tapi mematikan.
“Pemain terbaik adalah mereka yang bisa berlari dengan cepat sambil membawa bola. Ketika Eden Hazard berada dalam mood-nya, dia adalah mimpi buruk bagi setiap pemain belakang,” katanya.
“Musim lalu saya kira dia terlalu banyak menguasai bola. Sekarang dia bermain lebih cepat dan dia membuat semuanya berjalan sempurna di Chelsea,” ucap Keown.
Menurut dia, Hazard merupakan penerus generasi pemain sayap hebat di dataran Inggris, seperti Ryan Giggs, Cristiano Ronaldo, dan Gareth Bale. Bahkan Keown berpendapat pemain asal Belgia itu selevel dengan Lionel Messi dan Neymar Jr.
Namun, tak seperti para pemain itu, Hazard, menurut dia, bernasib sama seperti mantan pemain sayap Arsenal, Marc Overmars. Hazard tak pernah terlalu dipuji seperti Ronaldo, Bale, Messi, ataupun Neymar karena tak konsisten tiap musimnya.
“Dia tak pernah disebut masuk daftar pemain, seperti Ronaldo, Messi, dan Neymar, karena dia tak pernah menunjukkan konsistensi dalam waktu yang cukup lama,” ujarnya.
“Hazard mengingatkan saya kepada Marc Overmars. Dia tak pernah mendapat pujian sepadan atas apa yang didapatkannya. Namun para pemain belakang di Liga Inggris sangat senang melihat dia meninggalkan Arsenal,” tutur pria yang juga mantan bek tim nasional Inggris itu.
Source: Berit7