Donald Trump Serius Ingin Beli AC Milan
berita7up.com – Calon Presiden Amerika Serikat dari Partai Republik Donald Trump terlihat serius dengan niatnya ingin membeli saham salah satu klub sepak bola di Kota Milan, Italia. Setelah beberapa waktu dikaitkan dengan Inter Milan, miliarder Negeri Paman Sam disebut tertarik membeli AC Milan.
Seperti diberitakan Forzaitalian football, Jumat (1/4/2016), Trump baru-baru ini diketahui membuat perjalanan semalam dari Chicago ke Italia. Ia pun terlihat berada di Casa Milan, markas Rossoneri ketika sedang menunggu di mobilnya.
Belum jelas apa tujuan Trump jauh-jauh datang ke Milan, namun yang pasti AC Milan memang sedang mencari pemilik saham lainnya. Setelah presiden klub Silvio Berlusconi memutuskan ingin menjual setengah sahamnya, ada dua pihak yang saat ini berada di barisan terdepan.
Sebelumnya cuma ada nama pengusaha Thailand Bee Taechaubol yang beberapa waktu lalu disebut sepakat membeli 49 persen kepemilikan. Namun sosok Trump muncul dan kini masuk dalam persaingan. Selain membeli klub, kabar yang berembus dari Trump Tower menyebut ia akan berusaha memboyong Cristiano Ronaldo ke San Siro.
Sebelumnya Trump lebih dulu dikaitkan dengan Inter Milan. Salah satu perusahaannya disebut siap jadi investor untuk klub milik Erick Thohir. Banyak disebut Milan cuma jadi alat politik Trump dan Berlusconi. Jika jadi dibeli, maka hubungan bilateral Italia-Amerika Serikat bakal lebih erat. Namun terlepas dari isu tersebut, Trump memang gemar berolahraga di mana ia punya beberapa lapangan golf dan pernah menjadi bintang sepak bola semasa SMA.
Source: 7upAsia