Daftar Lengkap Pemain-Pemain Peraih Sepatu Emas Eropa 2016-2017
Lionel Messi berada di posisi terdepan perburuan Sepatu Emas Eropa musim 2016-2017. Dua gol ke gawang Leganes, akhir pekan lalu, membuat ikon Barcelona tersebut mengoleksi 19 gol di pentas La Liga.
Walhasil, Messi mengumpulkan total nilai 38. Hal itu berlatar dari nilai pengalian koefisien berdasar peringkat negara dan kompetisi. La Liga, dan beberapa kompetisi lain, mendapatkan nilai pengalian dua kali dari jumlah gol.
Catatan tersebut membuat Lionel Messi menjadi pemain dengan koleksi koefieisn 38 angka. Perolehan Messi sama dengan bomber AS Roma, Edin Dzeko dan Gonzalo Higuain (Juventus), yang sama-sama menuai 19 gol. Liga Italia Serie A mendapat koefisien angka 2, sehingga Dzeko dan Higuain mendapat 38 angka.
Bagi Messi, catatan tersebut menjadi kabar positif dari serangkaian isu miring yang beredar sejak akhir pekan lalu. Messi memantik perhatian publik saat ia tak melakukan selebrasi usai mencetak gol penentu kemenangan Barcelona atas Leganes, di Estadio Camp Nou.
Kala itu, Messi tanpa ekspresi kegembiraan setelah menceploskan si kulit bundar melalui titik penalti. Bagi Barcelona, gol itu menjadi sisi dramatis laga kontra Leganes, karena akhirnya Los Azulgrana menang 2-1.Santer beredar, Messi marah dengan ‘sepak terjang’ rekan-rekannya sepanjang 88 menit atau sebleum penalti itu terjadi. Maklum, ia menjadi pembuka kran gol Barcelona pada babak pertama setelah memanfaatkan umpan Luis Suarez.
Selain Lionel Messi, satu pemain yang memantik atensi adalah bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo. Kali ini ia mendapat perhatian bukan karena perangai atau performa di lapangan, melainkan ketiadaan namanya di posisi enam besar kandidat peraih Sepatu Emas Eropa musim ini.
Ronaldo gagal tampil garang musim ini. Hasilnya, ia tak masuk dalam deretan bomber atau pemain tajam di Eropa. Selain Lionel Messi dan Edin Dzeko, striker Juventus, Gonzalo Higuain setara dua nama sebelumnya.
Striker Paris Saint-Germain (PSG), Edinson Cavani berada di bawah trio Messi, Higuain dan Dzeko. Pesepakbola berkebangsaan Uruguaytersebut mengoleksi 25 gol. Ligue 1 mendapat koefisien pengali 1,5, sehingga Cavani mengoleksi 37,5 poin.
Rekan senegara Cavani, Luis Suarez berada di posisi ke-5. Suarez mengoleksi 18 gol, dan mengumpulkan 36 angka. Selain nama-nama beken di jagad bomber Eropa, ada sosok yang mengejutkan.
Striker Torino, Andrea Belotti dan bomber Sporting Lisbon, Bas Dost, menjadi dua di antara sederet nama kejutan. Belotti mengoleksi 17 gol, sehingga mendapatkan 34 poin. Dost, yang sebelumnya berkarier di Bundesliga, mengumpulkan 34 poin, setelah menyumbang 17 gol bagi Sporting Lisbon. Liga Portugal mendapat koefisien pengali dua.
Musim 2016-2017 barus setengah perjalanan. Artinya, masih banyak peluang para bomber atau pemain tajam lain untuk mengambil-alih posisi Lionel Messi, Edin Dzeko dan Gonzalo Higuain. Setidaknya, publik sepak bola bakal mendapat suguhan adu tajam tiga nama tersebut.
Berikut ini daftar lengkap klasemen sementara peraih Sepatu Emas Eropa 2016-2017:
Daftar Lengkap Kandidat
1. Lionel Messi (Barcelona): 38 poin
1. Edin Dzeko (AS Roma): 38 poin
1. Gonzalo Higuain (Juventus ): 38 poin
4. Edinson Cavani (PSG): 37,5 poin
5. Luis Suarez (Barcelona): 36 poin
6. Alexis Sanchez (Arsenal): 34 poin
6. Andrea Belotti (Torino): 34 poin
6. Robert Lewandowski (Bayern Munchen): 34 poin
6. Bas Dost (Sporting CP): 34
6. Aubameyang (Borussia Dortmund): 34 poin
Source: Berit7