www.bola7up.com – Mantan presiden Barcelona, Joan Gaspart, mengaku senang dengan fakta bahwa Iker Casillas baru saja resmi meninggalkan Real Madrid untuk bergabung dengan FC Porto.
Menurutnya, hal tersebut akan membuat Los Blancos semakin lemah dan itu tentu akan menguntungkan Blaugrana, meski Gaspart sendiri tak lantas meragukan kemampuan yang dimiliki Casillas di usianya yang sudah menginjak 34 tahun.
“Apa yang bisa saya katakan. Seorang kiper hebat meninggalkan tim pesaing anda dan dalam hal sepakbola, tentu ini amat bagus. Namun saya tetap menghargai Iker. Ia merupakan sosok kiper dan pribadi yang hebat,” tutur Gaspart pada AS.
“Sekarang saya akan merasa senang jika ia meraih sukses bersama Porto, yang mulai sekarang bakal jadi tim Portugal favorit saya. Dari sisi persaingan olahraga, semua hal yang membuat lawan anda lemah harus disambut dengan gembira. Menurut saya, ia adalah pemain yang hebat,” pungkasnya.
Source: 7upAsia