Atletico Madrid dikabarkan tengah membidik bek sayap Arsenal asal Spanyol , Nacho Monreal. Los Rojiblancos menjadikan Monreal sebagai opsi alternatif , andai gagal memulangkan Filipe Luis dari Chelsea.
Dalam dua musim terakhir , Monreal senantiasa menjadi pilihan utama Arsene Wenger bersama Arsenal. Bek 29 tahun ini mampu bersaing dengan bek kiri lainnya Kieran Gibbs.
Hingga saat ini , Moneral sudah berada di Emirates Stadium selama dua setengah musim. Ia diboyong Arsenal pada pertengahan musim 2012/2013 dari Malaga.
Sejak didatangkan The Gunners , Monreal total sudah bermain dalam 84 pertandingan di semua ajang. Ia juga mampu mengemas 2 gol selama penampilannya.
Dilansir Marca , Nama Monreal menjadi opsi alternatif bagi pasukan Diego Simeone , andai tak bisa memulangkan Filipe Luis dari Chelsea.
Hingga saat ini , belum ada kabar lebih lanjut soal masa depan Luis bersama Chelsea. Diboyong pada awal musim ini dari Atletico , bek sayap asal Brasil ini justru gagal bersinar bersama The Blues.
Luis seringkali hanya menjadi penghangat bagku cadangan , akibat kalah bersaing dengan Cesar Azpilicueta.
Source: 7upAsia