7upasia.net

Pergerakan Arsenal dalam bursa transfer musim panas 2015 ini terbilang lambat. Sejauh ini , The Gunners baru bisa mendatangkan satu pemain , yaitu Petr Cech dari Chelsea.

Manajer Arsenal , Arsene Wenger , mengaku masih memerlukan empat pemain tambahan demi bisa bersaing dalam perebutan gelar juara Premier League musim depan.

Salah satu yang dibutuhkan adalah pemain di sektor gelandang jangkar. Posisi ini memang menjadi masalah bagi Arsenal di musim lalu.

Mathieu Flamini dan Mikel Arteta kerap dilanda cedera. Absennya kedua pemain ini sempat meninggalkan lubang di lini tengah Arsenal. Beruntung , penampilan Francis Coquelin mampu melebihi harapan Wenger.

Meski begitu , Wenger masih belum puas dengan stok gelandang jangkar yang dimilikinya. Sepertidilansir Telegraph , nama gelandang AS Monaco , Joao Moutinho , pun masuk dalam incaran Arsenal.

Namun , Arsenal harus bekerja lebih keras demi mendapatkan tanda tangan Moutinho. Pasalnya , pria 28 tahun tersebut ternyata juga jadi incaran Manchester United , Chelsea , Zenit Saint Petersburg , serta FC Porto.

Ada satu cara yang bisa dimanfaatkan Arsenal demi mendapatkan Moutinho. Ya , dengan menggunakan kedekatan emosional antara Wenger dan Monaco. Dan The Professor diketahui juga sudah rela turun tangan langsung dalam proses negosiasi transfer Moutinho.


Source: 7upAsia