LAGA derby dalam sepakbola memang kerap menyajikan sebuah pertandingan yang sangat sengit. Pasalnya selain ingin menunjukkan siapa yang paling unggul, laga derby juga terkadang diartikan lebih spesial ketimbang laga-laga lainnya.
Jika dibandingkan dengan liga-liga elit Eropa lainnya, Serie A mungkin menjadi kompetisi yang memiliki sejumlah laga derby terpanas. Berikut kami beberkan lima laga derby paling sengit yang selalu hadir dalam gelaran Serie A di setiap musimnya.
1. Derby della Madonnina
Derby della Madonnina merupakan derby yang mempertemukan dua klub asal kota Milan, yaitu AC Milan dan Inter Milan. Laga derby ini memang dikenal kerap menyajikan pertarungan sengit di atas lapangan. Sebab baik Milan maupun Inter memang sama-sama berstatus sebagai dua klub papan atas di Italia.
2. Derby d’Italia
Berbeda dengan Derby della Madonnina, Derby d’Italia bukanlah pertarungan dua klub dari satu kota yang sama, melainkan duel dua klub tersukses di Serie A, yaitu Juventus dan Inter. Dengan sama-sama memiliki reputasi besar di Italia maupun Eropa, wajar jika ketika Juve berhadapan dengan Inter bakal selalu menghadirkan pertandingan sengit dan tak jarang banjir gol.
3. Derby Roma
Seusai dengan tajuknya, Derby Roma merupakan pertarungan dua klub asal Ibukota Italia, yakni AS Roma dan SS Lazio. Meski tak memiliki reputasi besar dalam sejarah Serie A, bukan berarti Derby Roma tak menghadirkan laga yang seru. Bahkan tidak jarang laga itu berakhir dengan skor besar dan juga banjir kartu merah.
4. Derby del Sole
Sama halnya dengan Derby d’Italia, Derby del Sole juga bukanlah pertarungan dari dua klub sekota, namun laga yang menyajikan duel antara Roma dan Napoli. Meski begitu Derby del Sole tetap memiliki kemiripan dengan laga-laga derby lainnya, yaitu kerap berjalan sengit selama 90 menit laga berjalan.
5. Derby della Mole
Derby della Mole merupakan pertarungan dua klub yang sama-sama bermarkas di Turin, yaitu Juventus dan Torino. Meski tak seperti Derby della Madonnina yang berjalan menarik dan seimbang, Derby della Mole justru cenderung berjalan monoton dan didominasi Juve sebagai pemenang. Meski begitu, Derby della Mole tetap menyajikan sebuah pertarungan yang sengit dalam setiap episodenya.
Source: Berit7