18 Klub ISL Sepakat Tuntut Ganti Rugi Kepada Kemenpora

www.bola7up.com – 18 klub Indonesia Super League kompak menolak menjalani kompetisi di bawah naungan Kemenporadengan PT Liga Indonesia sebagai operator. Hal tersebut dicapai para klub pada rapat di Jakarta, Rabu (5/5) malam.

PT Liga pun mengirimkan surat kepada Kemenpora soal poin alasan mereka menolak menjadi operator kompetisi yang ingin digulirkan Kemenpora 9 Mei mendatang. Dalam rapat tersebut, klub-klub juga sepakat untuk menuntut ganti rugi dari Kemenpora atas terhentinya kompetisi 2015.

Sebagaimana diketahui, PSSI lewat rapat komite eksekutif sepakat memberhentikan ISL dan Divisi Utama 2015 dengan alasan force majeure – itu karena Polri tidak memberikan izin keamanan atas perintah Menpora Imam Nahrawi. Maka PSSI yang dalam status dibekukan menetapkan kompetisi 2015 ditiadakan.

“Semua klub termasuk Persib dan Persipura akan melayangkan tuntutan. Hal ini dilakukan karena langkah Menpora telah membuat klub-klub dirugikan,” ujar manajer Persebaya Surabaya, Harry Ruswanto.

“Nanti klub-klub akan mempersiapkan detail kerugian yang diderita. Lalu setelah itu akan diserahkan kepada PT Liga Indonesia untuk diteruskan kepada Mepora. Ini adalah keputusan bersama,” tambah pria yang karib disapa Gendhar itu.

Tuntutan dari klub tersebut perihal kerugian cukup serius, sebagaimana manajer Pusamania Borneo, Aidil Fitri menegaskan bahwa klub-klub ISL telah menyiapkan pengacara.

“Kami sudah mempersiapkan lawyer karena kerugian yang kami alami. Kami siap menuntut ke Kemenpora, berapa kerugian kami akan kami tuntut,” urainya.

Di sisi lain, Rocky Babena selaku sekretaris Persipura kini sedang risau akan ancaman sanksi dari FIFA yang membayangi Indonesia. Pasalnya, jika konflik antara PSSI dan Kemenpora tak juga usai – surat pembekuan PSSI oleh Kemenpora tak juga dicabut – hingga tanggal 29 Mei, maka otomatis tim Mutiara Hitam yang tengah berjuang di Piala AFC bersama Persib bakal kena imbasnya.

“Bila FIFA membekukan PSSI, terpaksa kami akan ambil langkah-langkah hukum guna menuntut hak-hak kami sebagai klub,” tegas Rocky kepada awak media.


Source: 7upAsia