Sepuluh tim berikut adalah pemilik dinding pertahanan terkuat di lima liga top Eropa musim 2016/16 sejauh ini. Dari sepuluh tim tersebut, empat berasal dari Bundesliga.
Empat tim Bundesliga tersebut adalah Bayern Munchen, Leipzig, FC Koln dan Eintracht Frankfurt. Sementara itu, urutan teratas ditempati oleh Tottenham Hotspur yang rata-rata cuma kebobolan 0,55 gol per laga di Premier League musim ini.
Rata-rata kebobolan per laga paling sedikit di 5 liga top Eropa 2016/17 sejauh ini:
0,55 – Tottenham (Premier League)
0,58 – PSG (Ligue 1)
0,60 – Bayern Munchen (Bundesliga)
0,64 – Villarreal (La Liga)
0,70 – Leipzig (Bundesliga)
0,70 – Koln (Bundesliga)
0,73 – Atletico Madrid (La Liga)
0,75 – Juventus (Serie A)
0,75 – Nice (Ligue 1)
0,80 – Frankfurt (Bundesliga).
Hanya ada satu wakil dari Serie A dalam daftar di atas, yakni pemimpin klasemen Juventus. Bianconeri berada di peringkat delapan dengan angka kebobolan rata-rata 0,75 per laga.
Sama seperti Nice, yang memimpin klasemen sementara Ligue, Juventus juga baru kebobolan sembilan gol dalam 12 pertandingan yang sudah mereka mainkan.
Source: Berit7