7upasia.net

www.bola7up.com – Setelah melaju ke babak 16 besar Piala Asia, Persib Bandung dijadwalkan akan menjamu Kitchee SC esok (27/5) petang di stadion Si Jalak Harupat, Soreang. Di tengah hiruk-pikuknya persiapan, rupanya skuat Maung Bandung dibayang-bayangi sanksi dari Asian Football Confederation (AFC).

Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar menuturkan bahwa di laga antara Persib Bandung kontra Kitchee, timnya bisa mendapat sanksi dari AFC. Ia pun menjelaskan bahwa hal ini sebagai buntut pelanggaran atas regulasi yang telah ditetapkan induk organisasi sepakbola tersebut.

“Ada peringatan kepada Persib mengenai para pedagang, seperti penjual baju dan atribut yang mencantumkan pihak sponsor di area stadion, itu sangat dilarang keras,” tegas Umuh dijumpai usai temu wartawan di Grha Persib, Selasa (26/) siang.

Regulasi tersebut ditetapkan antara sponsor dengan AFC, dimana Persib Bandung menjadi anggota organisasi tersebut. Umuh pun meyakinkan bahwa hal ini hanya terjadi di kompetisi antarklub Asia saja.

“Kalau di laga biasa, Indonesia Super League (ISL), silakan jualan kaos Persib,” katanya.

Umuh khawatir masih ada pihak yang berbuat nekat untuk tetap berjualan di sekitar stadion, Menurutnya, bobotoh sejati akan dengan sepenuh hati mencintai Persib Bandung.

“Jangan memaksakan kehendak kecuali itu oknum, dia tidak senang dengan Persib dan agar Persib dihukum,” ungkapnya.

Sebagai catatan, jajaran manajemen telah mendapat peringatan dua kali dari AFC mengenai hal ini dan tidak ingin ada yang ketiga atau pun sanksi secara langsung.

Ketua panitia penyelenggara laga kandang, Budi Bram Rachman menuturkan bahwa AFC memiliki aturan yang lebih ketat ketimbang kompetisi lokal. Untuk itu, ia meminta semua pihak bisa menghormatinya.

“Tentu tidak hanya brand sponsor tapi juga flare dan sikap anarkis,” tambahnya. 


Source: 7upAsia