7upasia.net

berita7up.com – BELGIA dan Italia tergabung di Grup E Piala Eropa 2016 bersama Republik Irlandia dan Swedia. Tanpa menyingkirkan Irlandia dan Swedia, Italia dan Belgia tentu difavoritkan untuk mewakili Grup E lolos ke 16 besar Piala Eropa 2016.

Namun, bukan Gli Azzurri –julukan Italia– yang difavoritkan menjadi pemuncak klasemen akhir Grup E Piala Eropa 2016. Menurut pengamat sepakbola Tanah Air, Maruf El Rumi, Red Devils –julukan Belgia– yang bakal menempati posisi teratas grup E.

Tak heran Maruf berpendapat demikian. Belgia tampil baik saat menjalani Kualifikasi Piala Eropa 2016. Tergabung di grup B, Eden Hazard dan kawan-kawan sukses menduduki posisi puncak dengan raihan 23 poin.

Kesuksesan menjadi pemuncak grup pun berefek kepada posisi Belgia di peringkat FIFA. Saat ini tim asuhan Marc Wilmots berada di posisi dua peringkat FIFA di bawah Argentina. Hal itu berarti, di Konfederasi Eropa (UEFA), Belgia menduduki posisi teratas mengingat Argentina berasal dari Konfederasi Amerika Selatan (CONMEBOL).

Dengan dihuni pemain-pemain yang aktif di Premier League seperti Hazard, Thibaut Courtois, Kevin De Bruyne dan Toby Alderweireld, Belgia siap mengguncang Piala Eropa 2016. Sementara itu, Grup E sejatinya berkesempatan meloloskan tiga negara ke 16 besar. Asalkan tim penghuni peringkat tiga grup E mampu meraih hasil yang sama atau lebih baik dari penghuni peringkat tiga di grup A, B, C, D atau F.

“Belgia lebih difavoritkan keluar sebagai pemuncak Grup E Piala Eropa 2016. Italia masih bisa lolos meski banyak pemain yang absen karena cedera,” jelas Maruf


Source: 7upAsia